Mengatasi pegal-pegal tidak selalu harus mengandalkan obat kimia. Banyak cara alami yang bisa dilakukan untuk meredakan keluhan ini tanpa menimbulkan efek samping yang berarti. Pendekatan alami ini sering kali lebih aman dan dapat dilakukan secara rutin sebagai bagian dari gaya hidup sehat.
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa konsumsi makanan dan minuman alami yang kaya nutrisi berperan penting dalam meredakan peradangan otot. Selain itu, nutrisi yang tepat dapat mempercepat proses pemulihan dan mengurangi kekakuan tubuh, sehingga membantu menjaga fleksibilitas dan kenyamanan sehari-hari.
Ada beberapa pilihan makanan dan minuman yang dianjurkan untuk meredakan pegal-pegal. Pisang, tinggi kalium mineral penting untuk memulihkan fungsi otot dan saraf. Ikan berlemak seperti Salmon, makarel, dan sarden mengandung omega-3 yang bersifat anti-inflamasi kuat, membantu mengurangi nyeri dan pembengkakan otot. Susu dan produk susu merupakan sumber protein berkualitas, natrium, dan kalsium yang mendukung perbaikan dan rehidrasi otot pasca-aktivitas.
Jus bit mengandung nitrat yang meningkatkan aliran oksigen ke otot, sementara betalain bekerja sebagai antioksidan dan antiperadangan. Buah berry seperti Blueberry, Stroberi, dan Raspberry kaya akan antioksidan dan polifenol yang membantu melawan kerusakan sel otot. Ada pula nanas yang mengandung enzim bromelain dengan kemampuan anti-inflamasi serta membantu pemulihan otot cedera.
Sumber magnesium, vitamin C, dan K dapat ditemukan dalam bayam dan sayuran hijau, yang membantu dalam relaksasi otot dan perbaikan jaringan. Rempah seperti jahe kaya akan gingerol, yang bersifat analgesik dan anti-inflamasi. Kunyit mengandung kurkumin yang efektif meredakan nyeri otot dan pegal-pegal. Dan air kelapa muda mengandung elektrolit alami seperti kalium, magnesium, dan natrium yang bermanfaat untuk rehidrasi dan mengurangi kram otot.
Penggunaan bahan alami seperti pisang, ikan berlemak, susu, buah-buahan, sayuran hijau, rempah, dan cairan elektrolit alami tidak hanya membantu meredakan pegal-pegal, tapi juga mendukung pemulihan tubuh tanpa efek samping obat kimia. Konsultasikan dengan dokter bila pegal terus berlanjut meski sudah menerapkan pola hidup sehat.