Bupati Kotim Meminta Perangkat Daerah Menyelesaikan Pencairan Gaji ASN Tepat Waktu

by -74 Views

Rabu, 19 Juni 2024 – 22:06 WIB

Jakarta – Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor menegaskan kepada para kepala dinas bahwa seluruh gaji, Tunjangan dan THR ASN Kotawaringin Timur harus segera dituntaskan.

Baca Juga :

Pesan Bupati Indramayu Nina Agustina ke ASN PPPK yang Diberikan SK: Lebih Semangat, Jangan Melempem

Hal tersebut disampaikan oleh Halikinnor dalam acara pelepasan PNS Purna Tugas yang dilaksanakan di kantor Bupati Kotawaringin Timur, Rabu 19 Juni 2024

“Ada laporan bahwa ada dinas yang tidak gajian tenaga kontraknya. Untuk itu saya ingatkan, TAPD tim anggaran daerah itu betul-betul saya sudah instruksikan untuk gaji, TPP, insentif jangan sampai terlambat” ujar Halikinnor, Rabu.

Baca Juga :

Goda Bupati Sergai Berduet di Pilgub Sumut, Bobby Nasution Ingin Pecahkan Kekuatan PDIP

Menghitung uang kertas rupiah pecahan 100 ribu (Foto ilustrasi)

Menghitung uang kertas rupiah pecahan 100 ribu (Foto ilustrasi)

Photo :

  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

Dalam pidatonya, ia juga menegaskan bahwa seluruh pembiayaan gaji sudah diserahkan pada dinas-dinas terkait. Menurutnya, lebih baik menunda pekerjaan fisik dibanding menunda gaji ASN

Baca Juga :

Mendagri Siapkan Aturan Sanksi bagi ASN Terlibat Judi Online

“Jadi kalau ada lagi terlambat itu, itu berarti dinasnya atau di BKAD, saya ingatkan sekali lagi jangan sampai. Karena saya lebih baik menunda pekerjaan fisik atau program lain daripada menunda hak bapak ibu sekalian.” Ujarnya

Ilustrasi PNS.

Dirinya juga mengimbau bahwa jangan sampai ada dinas yang menggeser anggaran lagi sehingga ada keterlambatan pembayaran gaji

“Jadi saya ingatkan seluruh perangkat daerah, karena ada dinas yang terlambat ternyata bukan salah di TAPD tapi ternyata ada dinas yang menggeser anggaran” pungkasnya

Halaman Selanjutnya

Dirinya juga mengimbau bahwa jangan sampai ada dinas yang menggeser anggaran lagi sehingga ada keterlambatan pembayaran gaji

Halaman Selanjutnya